Search

Lewat Rancakaroros Resitala, Lia Afif Kenalkan Batik Kutai Timur

Suara.com - Lewat Rancakaroros Resitala, Lia Afif Kenalkan Batik Kutai Timur

Desainer perempuan Tanah Air, Lia Afif baru saja merilis 12 koleksi busana terbarunya yang bertajuk Rancakaroros Resitala di panggung Indonesia Fashion Week 2019, Kamis, (28/3/2019).

Seluruh koleksinya menggunakan kain batik dari Kutai Timur, satu kabupaten di Kalimantan Timur.

"Semuanya siluet dari Kutai Timur karena saya juga mendapat dukungan dari pemerintah Kabupaten Kutai Timur," kata Lia sesaat setelah peragaan busananya.

Desain batik yang Lia tampilkan memiliki corak khas Kalimantan seperti tanaman paku atau pakis, desain batik Wakororos dan burung Enggang yang melegenda.

"Wakaroros itu nama motif batik yang ada di Kalimantan, ada juga siluet paruh burung enggang," tambah Lia.

Desainer Lia Afif kenalkan batik Kutai Timur lewat koleksi ancakaroros Resitala di panggung Indonesia Fashion Week 2019, Kamis, (28/3/2019). (Suara.com/Risna Halidi)
Desainer Lia Afif kenalkan batik Kutai Timur lewat koleksi ancakaroros Resitala di panggung Indonesia Fashion Week 2019, Kamis, (28/3/2019). (Suara.com/Risna Halidi)

Lewat koleksinya kali ini, Lia menampilkan warna-warna tajam seperti hitam, jingga, biru dan keemasan dalam balutan material dari duchess dan lace. Ia juga lebih memilih menampilkan siluet feminin yang memberikan kesan anggun nan mempesona saat dikenakan oleh perempuan.

Kata Lia, rancakaroros Resitala adalah persembahan untuk perempuan Indonesia yang ingin tampil cantik dengan siluet yang berkesan, Lia Afif sendiri tampil bersama 11 desainer perempuan lainnya lewat tema besar Modest Glam di gelaran Indonesia Fashion Week 2019. Sederet desainer lain diantaranya Lia Soraya, Lenny Rafael, Dwi Lestari Kartika, Yanti Adeni hingga Jeny Tjahyawaty.

Desainer Lia Afif kenalkan batik Kutai Timur lewat koleksi ancakaroros Resitala di panggung Indonesia Fashion Week 2019, Kamis, (28/3/2019). (Suara.com/Risna Halidi)
Desainer Lia Afif kenalkan batik Kutai Timur lewat koleksi ancakaroros Resitala di panggung Indonesia Fashion Week 2019, Kamis, (28/3/2019). (Suara.com/Risna Halidi)

Let's block ads! (Why?)


https://www.suara.com/lifestyle/2019/03/28/211437/lewat-rancakaroros-resitala-lia-afif-kenalkan-batik-kutai-timur

2019-03-28 14:14:37Z
https://www.suara.com/lifestyle/2019/03/28/211437/lewat-rancakaroros-resitala-lia-afif-kenalkan-batik-kutai-timur

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Lewat Rancakaroros Resitala, Lia Afif Kenalkan Batik Kutai Timur"

Post a Comment

Powered by Blogger.